Jasa Desain Arsitek
Beberapa Karya yang Telah Kami Desain
Tahap Desain Kami
Proses Yang Kami Kerjakan Pada Setiap Tahapnya
Pada tahap awal desain arsitek ini, Kami akan mengumpulkan informasi dari Anda maupun dari survey lapangan. Kemudian kami akan membuat eksplorasi desain untuk Anda pilih salah satunya.
Kami juga akan menyertakan perkiraan harga untuk membantu Anda menentukan pilihan yang paling sesuai dengan keinginan dan biaya yang Anda sediakan. Pada tahap ini juga Anda dapat meminta penyesuaian terhadap desain terpilih agar lebih cocok dengan keseluruhan desain yang Anda inginkan. Setelah pilihan desain diputuskan, kami akan memulai tahap selanjutnya.
Saat ini, kami akan mulai mengembangkan desain yang Anda pilih sebelumnya. Arsitek Kami akan membuat gambar yang lebih detail atas desain terpilih, juga permintaan penyesuaian yang anda sampaikan, dan memperbaharu harga perkiraan yang sesuai dengan kebutuhan dan ketersediaan biaya. Pada tahap rancang bangun ini Kita akan banyak melakukan diskusi dan memutuskan pilihan-pilihan desain yang lebih spesifik hingga semua keputusan desain ditetapkan.
Saat ini, kita sudah mendapatkan desain yang telah final. Kami akan membuat gambar-gambar kerja, catatan-catatan, dan spesifikasi yang dibutuhkan untuk dapat dihitung menjadi Rencana Anggaran Biaya maupun sebagai syarat untuk mengajukan izin-izin pembangunan.
Gambar-gambar tersebut juga akan digunakan oleh kontraktor, yang akan dipilih kemudian, sebagai pegangan untuk melakukan konstruksi.
Pada akhir tahap ini, semua design harus telah terbaharui dan apa yang telah ditentukan tidak dapat berubah lagi. tambahan-tambahan gambar kerja dapat dibuat sesaui dengan lingkup pekerjaan yang dibutuhkan. Gambar teknis lengkap dapat mencakup diantaranya :
- Rencana Tapak / Site Plan : Gambar yang menunjukan posisi bangunan terhadap lingkungan sekitarnya.
- Denah / Floor Plans: Gambar perencanaan tiap lantai, yang menunjukan tata letak, posisi, ukurandan fungsi ruangan, serta elemen arsitektur.
- Tampak / Key Elevations: Gambar dari sisi tertentu dari bangunan, untuk menunjukkan bentuk dan arahan desain dari proyek tersebut.
- Detail / Key Details: Gambar dengan skala besar untuk memperjelas elemen-elemen arsitektur yang spesifik dari proyek tersebut.
- Potongan / Key Sections: Gambar memotong baik sepanjang bangunan, maupun sebagian bangunan, yang memperlihatkan hubungan-hubungan ataupun sistem dari elemen-elemen arsitektur.
- Daftar Spesifikasi / Outline Specification: Deskripsi dan Spesifikasi tertulis akan sistem atau material untuk elemen-elemen arsitektur.
- Rencana Plafond / Reflected Ceiling Plans: Gambar plafond yang menunjukkan baik perletakan pencahayaan dan peralatan lain, maupun perbedaan ketinggian plafond.
- Gambar Konsultan / Consultants’ Drawings: Merupakan gambar-gambar pelengkap dari konsultan lain, seperti gambar struktur, mekanikal, kelistrikan, dan lain-lain.
Kami akan mendampingi anda dalam proses ini. Kita akan mengundang beberapa kontraktor terpecaya untuk memberikan penawaran harga dan jadwal kerja, kemudian kami akan melakukan analisa dan memberikan perbandingannya untuk pertimbangan Anda. Anda akan memilih satu kontraktor dengan penawaran harga terbaik dan jadwal yang sesuai dengan biaya dan waktu yang Anda sediakan.
Setelah Satu kontraktor ditetapkan, saatnya untuk membangun proyek impian Anda. Kami akan membantu Anda untuk mengawasi proyek yang sedang berjalan. memastikan semuanya berjalan sesuai dengan gambar desain, dan jadwal yang direncanakan. Kami juga akan mengantisipasi masalah-masalah yang mungkin muncul dan membantu mencarikan solusi.